Tubuh yang sehat memudahkan calon ibu untuk hamil dan mengontrol berat
badan. Karena berat badan adalah salah satu hal yang harus menjadi
perhatian Anda jika sedang dalam proses mendapatkan momongan. Anda harus
berolahraga secara teratur sebelum hamil untuk memiliki bayi yang sehat
nantinya.
Berikut beberapa jenis olahraga yang membantu mempercepat proses kehamilan, seperti dilansir Boldsky, .
Jalan kaki
Jalan kaki merupakan latihan bagi calon ibu yang paling efektif.
Berjalan adalah salah satu jenis latihan aerobik low impact yang tidak
mengakibatkan trauma pada perut. Lakukanlah berjalan santai setiap hari.
Anda pun dapat melanjutkan rutinitas ini, bahkan ketika Anda telah
mengandung.
Bersepeda
Ketika Anda bersepeda, akan ada banyak otot yang bergerak dan terlatih.
Sehingga dampaknya akan merelaksasi otot kaki dan paha, memperkuat otot
panggul, meningkatkan aliran darah, serta dapat menurunkan berat badan.
Meditasi
Meditasi adalah yoga efektif yang tidak hanya merileksasi pikiran Anda,
tetapi juga tubuh. Rencana kehamilan bisa jadi membuat seorang wanita
tertekan dan otot otak menjadi tegang. Meditasi dapat membantu Anda
memiliki pikiran yang damai dan membuat tubuh Anda tetap aktif dan
bugar. Meditasi juga meningkatkan aliran darah pada organ.
Berenang
Berenang adalah salah satu latihan menjelang masa kehamilan yang paling
disukai wanita. Selain lebih banyak membuat otot bekerja,
latihan-latihan dalam air menyenangkan untuk dilakukan. Tetapi
berkonsultasilah ke dokter Anda jika ingin melanjutkan olahraga ini
ketika Anda sudah hamil, agar tak ada risiko apapun nantinya.
Terpenting, lakukan latihan sederhana yang dapat memastikan masa ovulasi
tepat waktu. Hindari latihan yang mengharuskan Anda melompat, terlalu
banyak stretching, atau latihan-latihan berat karena dapat menyebabkan
keguguran.
Lakukanlah secara rutin beberapa jenis olahraga pilihan bagi para calon
ibu yang sedang ingin hamil. Latihan ini dapat dilanjutkan selama
kehamilan, tetapi selalu ikuti saran dokter
0 komentar:
Posting Komentar